Siapa yang tidak suka barang murah?
Semua pasti suka, ditambah lagi dengan kualitas yang baik pasti akan menjadi
rebutan para pembeli. Anda pasti tahu bila baju anak grosiran yang murah
cenderung lebih diminati ibu- ibu
rumah tangga. Selain dapat menghemat pengeluaran, anak biasanya cepat bosan
dengan baju yang itu-itu
saja. Maka, dengan baju grosiran anak
anak dapat bergonta-ganti
model baju sesuai dengan keinginannya bahkan setiap hari. Anda tak percaya?
Bisa anda coba untuk memulai bisnis baju anak grosir
yang murah meriah. Baca petunjuk
petunjuk di bawah ini :
1. Anda
harus mencari informasi mengenai pabrik terdekat yang memproduksi pakaian
grosiran untuk anak-anak. Atau anda dapat dengan mudah
mencarinya di internet yang sangat banyak jumlahnya, pilih model dan ukuran
yang sekiranya banyak diminati oleh anak-anak
masa kini. Anda bisa memilih kaos bergambar kartun kesayangan anak-anak,
misalnya : doraemon, marsha and the bear, sponge bob, atau kartun naruto. Untuk
ukuran baiknya anda memiliki banyak stock ukuran dari S, M, L ataupun XL untuk
memudahkan pembeli memilih yang dibutuhkannya.
2. Berjualan
baju grosiran sangat identik dengan box-box
besar yang kemudian anda tinggal menuangkan saja barang dagangan anda ke dalam
box. Jadi anda tak perlu membeli rak-rak
sebagai tempat baju dagangan anda, cukup box plastik transparan dan buka tutupnya
biarkan pembeli memilih-milih sendiri barang yang
diinginkannya.
3. Pilih
tempat yang strategis, salah satunya adalah memilih berjualan di pasar kaget
atau pasar tiban yang biasanya ada seminggu/sebulan sekali. Ini akan sangat
memudahkan anda dalam menjual barang dagangan, karena pengunjung biasanya akan
tumpah ruah berjubel di sana. Berikan
tulisan yang besar misalnya 10rb/potong, 20rb dapat 5 potong, atau beli 1
gratis 1, iklan seperti ini sangat menarik minat pembeli.
4. Yang
namanya bisnis baju anak grosir murah tentu
mengandalkan harga murahnya sebagai media promosi. Maka baiknya anda memang
tidak mengambil keuntungan yang terlalu banyak pada setiap potong barang
danganan anda. Karena bila dagangan anda laris pembeli maka keuntungannya juga
akan menjadi banyak, coba hitunglah apakah anda ingin jualan banyak untung
tetapi pembeli sedikit ataukah pembeli berjumlah banyak walalu
keuntungan per potongnya sedikit. Tentu tetap saja akan menguntungkan jika anda
menjual tidak terlalu mahal, ini juga membuat pembeli akan datang lagi dan
datang lagi.
5. Sediakan
brosur atau stiker yang berisi informasi produk apa saja yang anda jual dan
nomor kontak yang anda miliki, beserta nama sosial media anda seperti
instagram, facebook, ataupun twitter. Ini akan memudahkan pembeli untuk
menghubungi anda di suatu waktu, walaupun anda sedang tak buka lapak sekalipun.
6. Pastikan
barang dagangan anda tidak cacat dan check lah satu per satu sebelum dijual.
Karena, pembeli pasti akan sangat kecewa bila barang yang dibelinya ternyata
robek di bagian ketiak ataupun kancingnya telah hilang dan resleting tak bisa
dibuka. Pisahkan pakaian returnya, lalu anda bisa menjualnnya
dengan harga yang lebih murah. Akan tetapi jangan lupa jelaskan bahwa barang
retur anda terdapat beberapa cacat produk seperti apa, yang penting anda jujur
dalam berjualan.
Bisnis baju anak grosir
dengan harga murah akan sangat menguntungkan, karena memudahkan masyarakat
kelas ekonomi menengah ke bawah untuk memperoleh sandang layak berkualitas.
Bahkan jika anda memang sudah meniatkan bisnis ini untuk membantu mereka, sudah
pasti anda akan mendapatkan kepuasan ganda baik rohani maupun jasmani. Semoga
sukses.
0 Komentar