Tips Mencegah Kanker Sejak Dini

01.46


Kanker adalah suatu penyakit yang ditimbulkan oleh sel tunggal yang tumbuh tidak normal dan tidak terkendali sehingga dapat menjadi tumor ganas yang dapat menghancurkan dan merusak sel atau jaringan sehat. Kanker dapat menyebabkan banyak gejala yang berbeda, bergantung pada lokasi dan karakter keganasan, serta ada tidaknya metastasis. Diagnosis biasanya membutuhkan pemeriksaan mikroskopik jaringan yang diperoleh dengan biopsi. Setelah didiagnosis, kanker biasanya dirawat dengan operasi, kemoterapi, atauradiasi.
Penyebab kanker sangat bergantung dari jenis penyakit kanker yang diderita. Namun, pada umumnya penyebab kanker adalah tidak normalnya sel sehingga terjadi pertumbuhan yang di luar batas, dan sampai menyerang jaringan di sekitarnya.

Namun secara umum, penyebab kanker dapat ditimbulkan karena pola hidup yang tidak sehat. Seperti merokok yang menjadi penyebab kanker paru-paru dan kanker mulut. Sinar ultraviolet matahari juga sangat berbahaya dan dapat menjadi penyebab kanker.

Berikut beberapa tips mencegah kanker sejak dini:

Menghindari makanan dengan zat pewarna

Banyak makanan saat ini dicampur dengan zat pewarna agar terlihat menarik. Padahal kandungan zat pewarna itu sangat berbahaya bagi tubuh dan dapat memicu kanker. Untuk mencegah kanker, sebaiknya usahakan menghindari makanan yang menggunakan zat pewarna. Makanan yang menggunakan zat pewarna dapat diketahui dari warna makanan yang terlihat jauh lebih menarik dibandingkan warna aslinya.

Menghindari rokok

Seperti alkohol, rokok juga menjadi sumber penyebab berbagai penyakit tak terkecuali untuk penyakit kanker. Meninggalkan kebiasaan merokok atau berupaya menjauh dari orang yang sedang merokok adalah upaya baik untuk mencegah kanker.

Berjemur di bawah sinar matahari

Saat terkena sinar matahari pagi, tubuh akan mengaktifkan vitamin D, yang membantu jaringan payudara menyerap kalsium sehingga mengurangi risiko kanker payudara. Berjemurlah selama 20 menit setiap hari pada pagi hari atau lakukan kegiatan tersebut sambil berjalan-jalan.

Konsumsi juga makanan anti kanker

Konsumsi juga makanan anti kanker, terutama sayuran dan buah-buahan yang mengandung zat-zat seperti kalsium, riboflavin, betakarotin, falate, lutein, vitamin A, vitamin B, dan vitamin D secara teratur. Antara lain, golongan kubis-kubisan, gandum, ikan salmon dan tuna, yoghurt, kacang-kacangan, minyak zaitun, biji-bijian, paria, rempah-rempah, rumputlaut, jamurportobello, dansayur-sayuranlainnya.

Menghindari makanan yang diasap dan dibakar

Penyebab kanker lainnya adalah makanan yang diasap, dibakar, atau diasamkan. Contohnya seperti ikan asap atau makanan yang diacar. Makanan tersebut beresiko menimbulkan kanker. Oleh karena itu menghindari atau mengurangi frekuensi mengonsumsi makanan tersebut menjadi keharusan untuk mencegah kanker.

Menghindari makanan berlemak

Lemak memang diperlukan oleh tubuh, akan tetapi jika anda berlebihan dalam mengkonsumsinya lemak akan menumpuk dan memicu terjadinya kanker pada tubuh anda. Lebih baik hindari makanan berlemak, apalagi lemak tinggi.

Share this :

Previous
Next Post »
0 Komentar


Arsip Blog