Tempat
Wisata di Provinsi Nusa Tenggara Barat -
Setiap orang yang menjalani rutinitas harian pastinya membutuhkan yang namanya
waktu untuk berlibur. Namun, pastinya bosan jika berlibur ke tempat wisata yang
itu-itu saja. Oleh karena itu kita wajib mencoba tempat wisata yang belum
pernah kita kunjungi. Untuk melakukan liburan tidak perlu melakukan perjalanan
berlibur ke luar negeri. Seperti kita yang tinggal di Indonesia, banyak tempat
yang bisa kita kunjungi. Apalagi Indonesia merupakan negara yang sangat lengkap
memiliki tempat wisata yang tersebar dari ujung Sabang sampai Merauke.
Indonesia sendiri memiliki beragam pilihan tempat wisata seperti pantai,
gunung, wisata kuliner, wisata taman atau hutan lindung, kebun binatang, wisata
edukasi, wisata sejarah, dan lainnya.
Nah,
kita tinggal menyesuaikan saja ingin berlibur ke tempat yang seperti apa dan
bagaimana. Kali ini kita akan membahas mengenai tempat wisata yang ada di Provinsi Nusa Tenggara Barat. Banyak dari orang
Indonesia sendiri pun yang belum mengeksplor tempat-tempat wisata yang ada di
sana. Oleh karena itu, penting bagi kita untuk mengetahui pilihannya. Inilah
beberapa tempat wisata di Provinsi Nusa Tenggara
Barat yang wajib kita kunjungi antara lain yaitu:
a.
Pura Batu Bolong merupakan salah
satu tempat wisata yang ada di Pulau Lombok. Tempat wisata yang satu ini
sungguh menarik, karena tidak jauh dari Pantai Senggigi. Pura Batu Bolong ini
diberi nama tersebut karena pura ini terletak di atas batu karang besar. Nah,
batu karang ini di bawahnya terdapat lubang. Jika dilihat-lihat pura ini mirip
dengan yang ada di Bali.
b.
Gunung Rinjani merupakan gunung
yang tertinggi kedua yang ada di Indonesia setelah Puncak Jayawijaya pastinya.
Gunung Rinjani ini memiliki ketinggian sekitaran 3.700 meter, sehingga para
pendaki memerlukan 4-5 hari untuk mencapai puncak dari gunung ini.
c.
Pantai Senggigi merupakan pantai
yang sangat terkenal sampai mancanegara. Pantai Senggigi pun dapat dikatakan
mirip dengan Pantai Kuta yang ada di Bali. Ombak yang ada di Pantai Senggigi
terbilang cukup tenang, sehingga sangat nyaman bermain di sana. Di sana pun
sudah tersedia banyak fasilitas.
d.
Danau Segara Anak merupakan bagian
yang tidak terpisah dengan Gunung Rinjani sendiri. Danau Segara Anak ini
dikelilingi oleh perbukitan yang tinggi. Pemandangan di sana cukup indah. Untuk
dapat sampai disana tidaklah mudah. Diperlukan perjalanan dengan berjalan kaki
kurang lebih 9 jam.
e.
Pantai Sekotong merupakan satu
lagi pantai yang menawan yang dimiliki oleh Lombok. Pantai ini cukup ramai
dikunjungi oleh wisatawan asing maupun lokal. Letak pantai ini tepatnya berada
di Kabupaten Lombok Barat, Nusa Tenggara Barat.
f.
Batu Layar merupakan sebuah tempat
wisata religi yang ada di Kecamatan Batu Layar. Lebih tepatnya tempat wisata
ini berada di kawasan Pantai Senggigi. Di sana terdapat makam tokoh yang
bernama Sayid Duhri Al Haddad Al Hadrami. Menurut masyarakat setempat, tokoh
ini memiliki peran dalam penyebaran agama Islam di Lombok, sehingga masyarakat
setempat sangat menghormati makam tersebut.
g.
Hutan Monyet Pusuk merupakan
tempat wisata yang difavoritkan keluarga. Apalagi saat musim liburan tiba,
tempat wisata ini akan sangat ramai dikunjungi oleh wisatawan asing maupun
lokal. Di sana kita dapat menemui ratusan monyet yang hidup liar.
Itulah
beberapa pilihan tempat wisata yang menari di Provinsi
Nusa Tenggara Barat. Jangan lewatkan ke tempat-tempat wisata lainnya,
seperti wisata kulinernya. Pastinya berlibur ke Nusa Tenggara Barat akan
menambah pengalaman liburan yang menyenangkan. Semoga bermanfaat!
0 Komentar