Gigi yang ngilu memang
membuat kita tidak dapat memakan makanan yang kita inginkan. Adapun rasa ngilu
pada gigi disebabkan oleh banyak hal dan salah satunya jarang menyikat gigi dan
lapisan email pada gigi semakin menipis, sehingga gigi mengalami rasa ngilu
yang luar biasa ketika menyantap es krim atau sesuatu yang bersifat manis. Rasa
gilu pada gigi tak hanya membuat aktifitas makan kita menjadi tak nyaman, namun
juga membuat kita merasa minder ketika
disuguhkan makanan kesukaan kita namun tak bisa memakannya karena alasan ngilu
tersebut. Oleh karena itu, hal ini tidak boleh dibiarkan begitu saja dan perlu
cara untuk mengatasinya agar gigi tak ngilu lagi. Dan adapun cara yang bisa
dilakukan yaitu dengan bahan alami yang aman dan tanpa resiko seperti berikut
ini yaitu cara
menyembuhkan gigi ngilu dengan bahan alami :
·
Kumur Dengan Air Garam
Cara menyembuhkan gigi yang
ngilu pertama yaitu dengan berkumur menggunakan air garam. Air garam terbukti
secara ampuh dapat menjadi anti bakteri yang secara efektif dapat mengatasi
gigi yang sedang ngilu. Inilah mengapa air garam sering banyak digunakan orang
untuk mengatasi gigi yang sedang ngilu. Caranya pun cukup mudah yaitu dengan
mencampurkan satu sendok garam pada segelas air hangat dan gunakan sebagai obat
kumur atau mouthwash.
·
Menghindari Makanan Tertentu
Menghindari beberapa makanan
yang terlalu panas, manis dan juga dingin dapat menjadi alternative untuk
mengurangi rasa ngilu yang hebat dan tiba-tiba kerap terjadi pada gigi yang
sensitive. Untuk cara menyembuhkan gigi ngilu ini
merupakan cara yang terbilang efektif agar gigi tidak lagi ngilu, dan membuat
gigi tidak kambuh lagi sewaktu-waktu.
·
Kompres Dengan Es Balok
Mengkompres dengan es balok
secara efektif dapat menyembuhkan gigi yang ngilu. Caranya yaitu dengan
mengambil beberapa es batu dan taruh pada sehelai handuk, kemudian tempelkan
pada gigi yang ngilu. Dengan begitu, maka gigi tidak lagi ngilu.
Itulah cara menyembuhkan gigi ngilu yang bisa Anda
lakukan untuk menyembuhkan gigi Anda yang terasa ngilu.
0 Komentar