Inilah Review Game PC Borderlands The Pre-Sequel

23.04


Review Game PC Borderlands The Pre-Sequel. Game Borderlands tentu sudah dikenal luas oleh para gamers sejati. Baik genre FPS maupun RPG, pasti mengenal game ini sejak kemunculannya. Ya, sejak hadir pertama kali game ini memang langsung menyita perhatian karena menggabungkan dua genre dengan minat terbesar yaitu RPG dan FPS. Sebelum sekuel kedua rilis, Gearbox sebagai pengembang menggandeng pengembang lain dari Australia dengan mengelurkan seri The Pre-Sequel.

Untuk Review Game PC Borderlands The Pre-Sequel, tidak banyak yang berubah dari game ini. Game ini tetap mengharuskan pemainnya untuk bertempur menggunakan senjata dengan juga memperhatikan sisi RPGnya. Namun yang menjadi unik, terdapat pengembangan dari seri sebelumnya dari segi atmosfer. Atmosfer gravitasi pada game ini sangat rendah atau ringan. Membuat permainan dalam The Pre Sequel ini menjadi lebih berbeda. Anda yang bermain akan mendapati musuh anda terpental jauh hingga menghilang saat menembak senjata. Atau, anda akan melihat musuh melayang layang karena efek gravitasi rendah. Hal ini juga menambah keseruan tersendiri. Selain itu, ada pula jenis senjata baru yang salah satunya dapat membuat beku.

Ada lagi efek oksigen yang dihadirkan. Pemain tidak bisa sembarangan eksplor game karena ada batas oksigen yang harus diperhatikan. Terbatasnya oksigen ini juga dirasakan sebagai tambahan tantangan tersendiri untuk menyelesaikan berbagai misi.


Share this :

Previous
Next Post »
0 Komentar


Arsip Blog