Cara Dapat Uang dari Youtube Berawal dari Hobi

09.10


Siapa bilang mengumpulkan pundi-pundi uang untuk memperbaiki kondisi finansial hanya dapat dilakukan di balik meja kerja saja? Tentu saja tidak. Sebetulnya, asalkan mempunyai daya kreativitas yang tinggi dan daya tahan untuk bersaing dengan pihak sana-sini, mencari uang merupakan hal yang mudah untuk dilakukan. Termasuk mengandalkan hobi Anda sebagai sumber pemasukan. Nah, alih-alih menghabiskan waktu untuk mengerjakan sesuatu yang tidak Anda sukai, tentu akan sangat menyenangkan apabila Anda dapat menjadikan hobi Anda sebagai pengalih kesibukan, tetapi dapat menghasilkan secara otomatis. Misalnya saja, salah satu trend yang sedang menjamur saat ini adalah mengupload video-video dari berbagai genre ke youtube, kemudian mendaftarkan akun tersebut sebagai salah satu adsense merupakan salah satu cara dapat uang dari Youtube. Hmmm, nampaknya terlihat sederhana dan simpel ya. Tidak menghabiskan banyak waktu, hobi tetap berjalan dengan lancar, namun rekening tetap gendut dengan kiriman finansial setiap bulan. Sebenarnya, seperti apa, sih, pemasukan para youtubers di balik layar ini?
Selain memperoleh pemasukan dari channel Youtube, sebetulnya terdapat beberapa cara lain yang biasa dilakukan oleh para netter—istilah untuk menyebut pengguna internet—untuk memperoleh penghasilan dari internet. Misalnya saja dengan menulis artikel yang baik di blog sebagai optimasi SEO, membuka toko online yang menjual berbagai pernak-pernik dan aksesoris yang menarik pelanggan, dan lainnya. Meskipun begitu, pada artikel kali ini hanya berfokus pada cara dapat uang dari Youtube melalui channel Youtube yang Anda miliki. Salah satu pertanyaan yang cukup sering terdengar—khususnya dari para netter baru yang mencoba peruntungan dengan memaksimalkan channel Youtube mereka, adalah berapa banyak penghasilan yang dapat diperoleh dari Youtube? Hmmm, sebetulnya jawaban untuk pertanyaan ini cukup relatif, mengingat masing-masing channel Youtube mempunyai karakter dan target pasaran yang berbeda. Namun, untuk memperkirakan besar nilai penghasilan yang diperoleh sebagai cara dapat uang dari Youtube adalah sebesar 45%-55%. Artinya, nilai pendapatan dari YouTube yang berasal dari CPM atau Cost per Miles ini dibagi sebanyak 45% untuk pihak YouTube sementara 55% untuk pihak publisher. Meskipun begitu, besaran nilai CPM ini sangat tergantung pada geo location tempat Anda mengupload video tersebut, maupun niche channel YouTube yang Anda gunakan. Oleh sebab itu, semakin menarik video yang diunggah, maka akan semakin meningkatkan traffic viewer juga.

Terdapat tutorial cara dapat uang dari YouTube yang lebih mudah dipahami apabila Anda telah mempunyai akun Adsense, yaitu sebagai berikut:

  • Aktifkan akun Google Adsense dalam satu browser yang sama, kemudian kunjungi channel Anda melalui Youtube.com.
  • Pada bagian profil, Anda akan menemukan tombol Subscribers dan Video Manager, kemudian klik pada Video Manager.
  • Halaman dashboard YouTube akan muncul setelah Anda memilih Video Manager, kemudian cari bagian Monetization dan buat pengaturannya menjadi enable.
  • Selanjutnya adalah bagian konfirmasi. Apabila akun Anda belum aktif, Anda perlu melakukan konfirmasi dengan klik enable my account.
  • Akan muncul lembar persetujuan setelah akun Anda aktif, dan terdapat tiga poin yang harus di checklist, kemudian klik “I Accept”.
  • Halaman selanjutnya adalah pemilihan jenis iklan yang disesuaikan dengan kondisi akun Adsense Anda, yaitu berupa overlay in-video ads dan skippable video ads.
  • Langkah terakhir, Anda hanya perlu klik Monetize dan Got It. Akun YouTube Anda pun siap bekerja menarik pemasukan. Nah, sudah siap untuk ini?
Itulah cara agar anda bisa mendapatkan penghasilan dari youtube, semoga berhasil !

Share this :

Previous
Next Post »
0 Komentar


Arsip Blog