Penyebab dan Cara Mengobati Penyakit Hipertensi

02.36


Cara mengobati penyakit hipertensi merupakan salah satu hal yang pasti dicari oleh masyarakat saat ini. Hipertensi merupakan istilah kedokteran yang digunakan untuk menyebut penyakit tekanan darah tinggi. Penyakit tekanan darah tinggi ini merupakan salah satu penyakit yang berbahaya dan sangat mematikan, sampai-sampai mereka menyebut penyakit ini sebagai pembunuh yang tak terduga, karena tidak ada yang tahu kapan penyakit ini akan menyerang Anda dan mengambil nyawa Anda. Itulah sebabnya datangnya tidak bisa diprediksi, kecuali jika Anda mengukur tekanan darah secara teratur, misal setiap 6 bulan sekali bagi orang dewasa yang sudah berumur diatas 65 tahun. Atau paling tidak lima tahun sekali. Namun kabar buruknya, penyebab penyakit tekanan darah tinggi ini ternyata sampai sekarang belum diketahui dengan jelas. Namun para dokter memastikan, jika Anda berusia diatas 65 tahun, mengkonsumsi terlalu banyak MSG, kekurangan vitamin dari buah dan sayuran, mengkonsumsi terlalu banyak dan terlalu sering makanan siap saji dan kelebihan berat badan atau overweight, maka bisa dipastikan resiko Anda terkena Hipertensi semakin tinggi.

Dari beberapa faktor tersebut diatas, bisa dipastikan bahwa sebenarnya Hipertensi disebabkan oleh beberapa hal yang Anda lakukan setiap harinya tanpa sadar. Apa sajakah hal-hal tersebut? Berikut adalah contohnya. Makanan-makanan siap saji, menurut beberapa penelitian, mengandung kadar MSG dan garam yang terlalu tinggi untuk dikonsumsi setiap hari. Selain itu, hal-hal seperti merokok, kurang menggerakkan tubuh, mengkonsumi alkohol, memiliki anggota keluarga yang memiliki riwayat hipertensi pun bisa menjadi penyebab-penyebab yang mungkin terjadi pada Anda. Namun tak perlu khawatir, karena akan dibahas cara mengobati penyakit hipertensi.

Cara mengobati penyakit Hipertensi dimulai dari pencegahan, karena “lebih baik mencegah daripada mengobati”, benar bukan? Salah satu upaya untuk mencegah tekanan darah tinggi dapat ditinjau dari makanan yang dikonsumsi. Penting sekali untuk menghindari makanan yang mengandung lemak tinggi, melainkan konsumsilah makanan kaya serat seperti buah dan sayur-sayuran. Buah dan sayur-sayuran mengandung vitamin, serat dan zat-zat bergizi yang dibutuhkan tubuh. Selain terhindar dari Hipertensi, dengan mengkonsumsi makanan ini juga membuat Anda lebih sehat. Dengan mengkonsumsi makanan sehat, berat badan Anda akan terjaga. Anda pun bisa menyeimbanginya dengan olahraga rutin.

Selain hal-hal tersebut, Anda juga bisa menyiasati pencegahan hipertensi dengan menghindari daftar makanan dan minuman yang sudah disebutkan diatas. Lalu, cara mengobati penyakit hipertensi yang sebenarnya, menurut para dokter adalah merubah kebiasaan dalam kehidupan sehari-hari Anda yang sekiranya membawa dampak buruk pada resiko hipertensi. Selain menghindari rokok, alkohol, garam, dan kafein. Dokter menyarankan olahraga-olahraga relaksasi seperti bermeditasi atau yoga, dimana Anda merehatkan pikiran Anda dan menjauhi stress.

Obat-obatan pun perlu diminum untuk menunjang proses penyembuhan. Hipertensi terkadang sudah mencapai level tertentu dimana pasien membutuhkan bantuan tambahan berupa obat-obatan untuk mempercepat penyembuhan. Namun sangat disarankan ketika tekanan darah sudah tidak tinggi, maka obat-obatan tersebut bisa berhenti dikonsumsi. Jangan berpikir bahwa obat-obatan tersebut bekerja tanpa meninggalkan efek samping. Setiap obat-obatan memiliki bahayanya tersendiri. Efek-efek samping tersebut diantaranya adalah rasa kantuk yang berlebihan, mengalami pusing, rasa sakit pada ginjal seperti perih, gatal-gatal pada kulit disertai batuk yang kering dan jika batuk kering ini berlanjut bisa berakibat pada tenggorokan yang terluka. Untuk itu, diperlukan saran dan rekomendasi dari dokter Anda dalam memilih obat-obatan yang tepat. Cara mengobati penyakit hipertensi ini alangkah lebih baiknya dicegah bersamaan dengan upaya Anda menghindari resiko hipertensi.


Share this :

Artikel Terkait

0 Komentar


Arsip Blog