Review Film Dragon Ball Z: Resurrection 'F' (2015)

05.58


Film layar lebar Dragon Ball tidak terhenti di serial Dragon Ball z Batlle of God yang tayang pada  tahun 2013 silam kini ada serial lanjutannya yang berjudul Dragon Ball Z: Resurrection 'F' (2015). Tentunya film yang kali ini akan lebih seru lagi.  Seperti yang kita ketahui serial film dragon ball banyak diminati oleh sebagian orang baik yang masih anak-anak muda maupun yang tua sekalipun. 

Film Dragon Ball Z: Resurrection 'F' (2015) yang dibintangi oleh Masako Nozawa, Ryo Horikawa dan Hiromi Tsuru, bersubtitle-kan bahasa Indonesia, berdurasikan 1 jam 33 menit 57 detik ini menceritakan mengenai keterpurukan Frieza yang kini diambil alih oleh sorbet. Sorbet beserta anak buah yang lain berencana untuk menghidupkan kembali Frieza dengan menggunakan bantuan kekuatan Bola Naga atau Dragon Ball. Tujuan menghidupkan kembali Frieza untuk membalas dendam kepada para Saiyan di Bumi.  Namun disisi lain Frieza di neraka dihantui oleh mimpi buruk bahwasanya Frieza akan dikalahkan oleh dua orang super Saiyan, Son Goku dan Future.

Tentunya bagi para fans dragon ball belum merasa puas jika belum melihat sendiri kelanjutan serial film dragon ball yang berjudul Dragon Ball Z: Resurrection 'F' (2015). Selain ceritanya yang seru dan menarik tetunya juga ada adegan menegangkan ketika para pemain lain melawan dan adu kekuatan. Terlebih lagi pada saat adegan kebangkitan Frieza dan ketika frieza melawan Son Goku dan Future.

Share this :

Previous
Next Post »
0 Komentar


Arsip Blog