Perut
buncit merupakan masalah yang kerap sekali muncul dan menjadi bagian dari
sekian banyak permasalahan bentuk badan di tengah masyarakat kita saat ini.
Perut buncit bukanlah permasalahan yang ringan, karena selain akan mengganggu
kesehatan, perut buncit juga akan mengganggu penampilan anda sehari-hari. Anda
tidak akan leluasa memilih baju kesukaan dan favorit anda ketika anda mempunyai
perut buncit. Artikel kali ini akan membahas berbagai macam olahraga mengecilkan perut buncit. Sebelum kita
membahas mengenai berbagai macam olahraga mengecilkan perut buncit, kita akan
membahas terlebih dahulu penyebab perut buncit.
Perut
buncit terjadi karena pola hidup yang kurang sehat dan pola makan tidak
seimbang. Padahal hampir setiap manusia ingin memiliki tubuh yang ideal dan
sehat, namun kehidupan sehari-harinya tidak mendukung keinginannya tersebut.
Pola hidup yang kurang sehat misalnya adalah kurang olahraga atau jarang sekali
melakukan aktivitas fisik yang dapat membantu untuk membentuk badan yang ideal
dan sehat, misal seminimalnya adalah aktifitas berjalan kaki. Kebanyakan orang
sekarang lebih memilih menaiki kendaraan pribadi dibandingkan berjalan kaki
ketika akan pergi ke suatu tempat, padahal tempat tersebut terbilang dekat dan
sebenarnya dapat ditempuh dengan berjalan kaki atau lebih memilih naik lift
dibandingkan tangga padahal lantai yang akan dinaiki hanya 2-3 lantai saja. Hal
ini ditambah dengan pola makan yang tidak seimbang, seperti mengonsumsi karbohidrat
berlebih dan banyak mengemil makanan ringan di waktu malam, hal inilah yang
seingkali menjadi faktor utama seseorang mempunyai perut buncit. Untuk
mengatasi hal tersebut anda harus meluangkan waktu anda sejenak untuk melakukan
olahraga mengecilkan perut buncit dibawah
ini;
1. Olahraga
back up
Back up merupakan salah satu bagian dari gerakan olahraga
aerobic, lakukan gerakan ini dengan menelungkupkan badan anda kemudian gerakan
badan anda keatas dan kebawah secara berulang-ulang. Jika anda kesulitan, anda
dapat meminta tolong teman atau kerabat anda untuk membantu memegang dan
menahan kaki anda.
2. Sikap
lilin
Sikap lilin merupakan salah satu gerakan senam yang ampuh
untuk mengecilkan perut buncit. Caranya adalah dengan berbaring di lantai, lalu
angkat kedua kaki keatas hingga bagian perut ikut naik keatas, kemudian tahan
badan anda dengan tangan memegang bagian pinggang. Tahan selama beberapa detik,
dan ulangi kegiatan tersebut.
3. Bersepeda
Mengayuh sepeda dapat membantu meluruhkan lemak dan
kalori pada tubuh anda, bahkan bukan hanya lemak di sekitar perut yang
menyebabkan perut anda buncit namun juga bagian paha kebawah. Anda dapat
mencoba dan beralih pergi ke kantor dengan menggunakan sepeda, Bike to Work.
4. Berjalan
cepat atau berlari (jogging)
Jogging merupakan olahraga ringan yang menyenangkan,
luangkanlah sedikit waktu libur atau senggang anda dengan melakukan jogging.
5. Sit
up
Sit up merupakan gerakan olahraga
mengecilkan perut buncit yang sudah dikenal luas oleh masyarakat,
lakukan sit up dengan membaringkan tubuh dengan posisi kaki menekuk kemudian
angkatlah badan anda dengan posisi tangan dibawah kepala. Lakukan secara
berulang, dan sebaiknya dilakukan sebelum beranjak tidur.
6. Elliptical
trainer
Elliptical trainer merupakan salah satu alat fitness yang
mampu membantu anda memperoleh perut langsing alat ini memadukan gerakan
berjalan dan menaiki tangga.
7. Bycicle
exercise
Jika anda tidak memiliki sepeda atau tidak mempunyai
waktu luang untuk bersepeda keluar anda dapat melakukan gerakan bycicle
exercise. Caranya adalah dengan meletakan kedua tangan anda dibelakang kepala
lalu angkat lutut ke dada sambil mengangkat kepala menyamping dengan catatan
pundak masih dilantai. Lakukan berulang.
Demikian
sedikit artikel yang membahas mengenai berbagai macam olahraga
mengecilkan perut buncit. Semoga bermanfaat.
0 Komentar